Poin Penting Saat Memilih Jasa Bangun dan Renovasi Rumah
Salah satu hal penting dalam membangun dan merenovasi rumah adalah memilih jasa bangun dan renovasi rumah yang tepat. Karena rumah tidak hanya memberikan kebutuhan saja tetapi juga harus menjadi tempat yang nyaman untuk para pemiliknya.
Jika rumah yang dibangun ternyata belum memberikan kenyamanan, maka Anda bisa lakukan renovasi. Sebelum memulai proyek ini, tentu ada banyak hal yang harus dijadikan bahan pertimbangan supaya Anda tidak menyesal di kemudian hari.
Pertimbangan yang penting saat hendak membangun atau merenovasi rumah adalah konsep, lamanya pengerjaan dan budget itu sendiri. Jika Anda sudah mengetahui ketiganya dengan baik baru tentukan jasa renovasi rumah yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Mengingat pentingnya jasa bangun rumah ini, maka Anda harus memilih yang benar-benar terbaik. Apalagi di Indonesia sudah banyak perusahaan jasa yang menawarkan jasa pembangunan dan perbaikan rumah dengan biaya terjangkau.
Poin Penting dalam Memilih Jasa Bangun dan Renovasi Rumah
Bukan hal mudah memilih jasa bangun dan renovasi rumah. Apalagi jika Anda merupakan orang yang masih awam dalam dunia pembangunan rumah.
Anda bisa saja melakukan kesalahan seperti membeli material bangunan yang tidak berkualitas, budget ternyata melebihi uang yang dianggarkan dan masih banyak lagi.
Jika tidak ingin mengalami hal seperti ini, maka Anda bisa pekerjakan jasa bangun rumah yang ada di dekat tempat tinggal Anda. Berikut ini poin penting untuk Anda yang tidak ingin salah dalam memilih jasa konstruksi.
- Rekomendasi dari orang terdekat
Jika Anda mendapatkan rekomendasi dari orang terdekat perihal jasa renovasi rumah, maka ini bisa dijadikan sumber informasi yang paling tepat. Karena dengan rekomendasi ini tentu Anda akan lebih mudah dan cepat dalam memiliki kontraktor yang akan dipekerjakan.
Biasanya, orang terdekat akan menyarankan jasa bangun rumah yang sudah memiliki reputasi. Dan jasa tersebut juga memiliki hasil pengerjaan yang baik berdasarkan projek sebelumnya yang mungkin melibatkan teman atau keluarga Anda.
Jika ada teman atau keluarga yang memberikan rekomendasi jasa kontraktor, tanyakan dulu beberapa hal supaya Anda mendapatkan gambaran yang nyata.
Tidak ada salahnya untuk bertanya apakah kontraktor ini akan bertanggung jawab mengerjakan proses pembangunan sesuai durasi yang dijanjikan, efisiensi budget serta hasil akhirnya seperti apa.
- Melakukan riset secara langsung
Jika Anda mendapatkan beberapa rekomendasi jasa bangun rumah, maka Anda bisa lakukan riset langsung ke jasa-jasa tersebut. Pastikan jika kontraktor yang digunakan nanti memiliki sertifikasi khusus.
Anda juga harus memastikan jika jasa yang akan digunakan sudah memiliki sertifikat resmi juga. Dengan adanya sertifikat ini, tentu ada jaminan jika tenaga yang bekerja nanti memang benar-benar ahli di bidangnya.
Selain adanya sertifikasi, jasa kontraktor yang akan melakukan renovasi rumah Anda juga harus sudah memiliki izin operasi dan berbadan hukum. Ini akan memudahkan Anda untuk me mengetahui seperti apa rekam jejak dari kontraktor tersebut.
- Cari alternatif jasa renovasi
Apabila Anda merasa bahwa jasa renovasi yang akan digunakan nanti sudah tepat, disarankan jangan buru-buru tanda tangan kontrak. Anda bisa cari alternatifnya dulu dan kemudian bandingkan kelebihan dan kekurangan dari semua jasa yang Anda temui.
Dengan melihat kelebihan dan kekurangannya, jasa kontraktor yang akan Anda dapatkan pun akan jauh lebih tepat nantinya. Pastikan Anda sudah membandingkan beberapa hal seperti anggaran, lama pengerjaan dan kualitas dari hasil pengerjaannya.
- Pilih jasa yang memiliki RAB
Kemudian, Anda juga bisa jadikan jasa yang memiliki RAB sebagai pilihan. Karena RAB sendiri merupakan hal terpenting dalam proses pembangunan ataupun perbaikan rumah.
RAB merupakan Rencana Anggaran dan Biaya renovasi rumah. Ini penting diketahui supaya tidak ada perselisihan karena masalah budget atau biaya renovasi.
Selain itu, dengan RAB ini juga, tentunya perencanaan anggaran akan jadi lebih jelas. Anda bisa melakukan negosiasi setelah melihat RAB ini.
Jika sudah terjadi kesepakatan dengan jasa kontraktor yang hendak dipilih, maka Anda bisa lakukan tahapan selanjutnya.
Penting untuk diingat, jangan mudah tergiur dengan RAB yang murah karena ini dapat berpengaruh terhadap material yang akan digunakan. Dan karena hal ini juga akan membuat kualitas bangunan jadi tidak begitu bagus.
- Perhatikan kontraknya dengan teliti
Jika Anda sudah menemukan jasa bangun rumah yang terbaik, sebelum project dikerjakan, Anda harus meminta kontrak kerjanya terlebih dahulu.
Dengan adanya kontrak kerja yang jelas, maka Anda akan tahu apa yang menjadi hak dan kewajiban bagi kedua belah pihak. Dan apabila ada yang melanggar, maka hal ini bisa dibawa ke jalur hukum.
Lingkup kontrak juga harus diperhatikan dengan baik seperti waktu pengerjaan, harga perbaikan atau pembangunan rumah, cara pembayaran dan lain0lain. Pahami dengan baik isi kontraknya jangan sampai nanti ada perjanjian yang dapat merugikan Anda.
- Pilih jasa yang ada garansinya
Dan terakhir, Anda harus memilih jasa yang memiliki garansinya. Ini dilakukan agar menjamin hasil pembangunan yang didapatkan nanti benar-benar berkualitas. Dan cara ini juga akan menghindarkan Anda dari adanya biaya tambahan apabila terjadi masalah.
Garansi rumah meliputi perbaikan kerusakan fisik bangunan dan perawatannya. Anda tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan jika sudah ada garansi ini.
Tapi untuk garansi apa saja yang akan diberikan kembali pada jasa renovasi yang Anda gunakan nanti.
Baca Juga: Jasa Renovasi Rumah Depok
Anda bisa gunakan beberapa tips di atas untuk membantu menemukan jasa renovasi yang tepat untuk rumah Anda. Telitilah dalam memilih karena ini menyangkut investasi jangka panjang.
Jika Anda belum menemukan jasa bangun dan renovasi rumah yang tepat, tenang saja sudah ada JasaBangunRumahku yang menjadi solusi terbaik untuk Anda yang ingin mendapatkan hunian nyaman dan berkualitas. Jika berminat, segera hubungi kami di nomor +62-896-5331-2998.